Friday, July 15, 2016

Input dan Output Character dalam Bahasa Pemrograman C

Okeh, pada artikel ini kita akan membahas mengenai Input Output Character dan String dalam Bahasa C.. -apa itu Character  : Huruf -apa itu... thumbnail 1 summary
Okeh, pada artikel ini kita akan membahas mengenai Input Output Character dan String dalam Bahasa C..
-apa itu Character : Huruf
-apa itu String : String adalah Tipe data untuk teks (gabungan dari huruf dan angka, dll).

seperti sebelumnya jika Integer input dan output pakai %d / %i

float pakai %f
kali ini Char pakai %c, dan String pakai %s, mudah di ingat bukan ? *jika sering latihan bakalan inget KOK*

baca juga : Input Output Integer dan Input Output Float

okeh, langsung saja ke contoh :



Source Code:

// kode ini ditulis dari ng0ding.blogspot.com
#include <stdio.h>

int main ()
{
    char huruf;
    printf("Sebutkan Huruf depan dari Nama Kamu : ");
    scanf("%c", &huruf);
    printf("Huruf Pertama dari Nama Kamu adalah %c", huruf);

    return 0;
}

Output:

Input dan Output Character dalam Bahasa Pemrograman C
Output dari Source Code Character
Pembahasan :
Sepertinya kalian sudah paham dari program diatas ._. karna semuanya sama saja seperti Input dan Output Integer dan Input dan Output Floating point.
coba lihat contoh 2..

Source Code:

// kode ini ditulis dari ng0ding.blogspot.com
#include <stdio.h> 

int main () 
{ 
    char nama[20]; 
    printf("Masukkan Nama Kamu : ");
    gets(nama);
    printf("Hai %s, Selamat Datang di Blogyin", nama); 

    return 0;
}


Output:


Input dan Output Character dalam Bahasa Pemrograman C
Output dari Source Code String
Pembahasan :
Mengapa di variabel nama ada >> nama[20] << ?
sebenarnya itu adalah array/larik, pembahasan tentang Array masih lama.. karna saya juga belum belajar :v *maklum semester 1*
tujuannya untuk menyimpan agar saat kita menampung nama, bisa mencapai 20 huruf..
kenapa %s ? sudah saya katakan di atas tadi, jika inputan lebih dari 1huruf, maka menggunakan %s / string..

pertanyaan lebih lanjut silahkan Comment :)

No comments

Post a Comment